Pantun Ucapan Selamat Menyambut Bulan Suci Ramadhan


KUMPULAN SMS PANTUN MENYAMBUT BULAN RAMADHAN :

Setelah sholat baca al-qur'an,
Dalam al-qur'an ada surat yasin,
Selamat menyambut bulan ramadhan,
Mohon maaf lahir dan batin ..
___________________________

Membaca basmalah sebelum berdo'a,
Selesai berdo'a ucapkan 'amin',
Sebelum puasa ramadhan saya meminta
Mohon maaf lahir dan batin.
_______________________________

Lebih baik baca Al-qur'an,
Daripada gosipin orang,
Selamat menyambut bulan suci Ramadhan,
Untuk engkau yang kusayang.
_______________________________

Ke tanah abang membeli peci,
sekalian membeli surban,
Kuucapkan dengan suci hati,
Selamat Menyambut Bulan Ramadhan.
______________________________

Sebelum sholat wajib berwudhu,
Janganlah lupa niatnya,
Untuk semua sahabat-sahabatku,
Aku mohon maaf sebelum puasa.
______________________________

Kalau sedih baca ayat Al-qur'an,
Hatipun tenang kembali dan gembiara,
Sebentar lagi bulan suci Ramadhan,
Mohon dimaafkan kesalahan saya.
_____________________________

Kalau siang ada matahari,
Kalau malam ada bintang dan bulan,
Mari kita mensucikan hati,
Untuk menyambut bulan suci Ramadhan.
_______________________________

Bergetar jantung hati,
Bila kudengar suara Azhan,
Marilah kita menyambut bulan suci,
Dan saling maaf-memafkan.
________________________________

Manis-manis sibuah kurma,
Sangat enak buat berbuka,
Bulan Ramadhan segera tiba,
Sayang,,,maafin salah saya ya...
_________________________________

Buah duku buah rambutan,
Sangat manis rasanya,
Aku sangat rindu bulan Ramadhan,
Dan tak sabar segera menyambutnya.
...................................

"Kumpulan SMS Pantun Selamat Menyambut Bulan Suci Ramadhan"
ALL By Anisayu

17 comments:

  1. Bismillahirohmanirohim
    aku datang datang untuk silaturahim

    karena waktunya kesiangan keburu ada suara adzan

    clinggak clingguk cuma mau ngucapin selamat bulan ramadhan.

    met menjalankan ibadah puasa ya mbak. hehe

    ReplyDelete
    Replies
    1. bulan ramadhan telah tiba
      yuk tunaikan ibadah puasa
      met menjalankan ibadah puasa
      semoga dapat pahala berlimpah ganda

      Delete
  2. wah rupanya pantun ini sudah ada dandisiapkan, ini sangat bagus...
    ijin save dulu kawan
    terima kasih sudah berbagi

    ReplyDelete
    Replies
    1. udah siap dan boleh dikopi
      trimakasih kembali
      selamat menyambut bula suci
      dg bahagia hati ..

      Delete
  3. Mantap.. semua pantunnya bagus-bagus..

    ReplyDelete
    Replies
    1. beli mukena
      warnanya putih
      setulus hati kuberkata
      terima kasih

      Delete
  4. kalau ada kata kurang berkenan
    mohon dimaafkan
    karena manusia itu suka nya mbujukan
    perlu pelajaran agar sifat itu dapat disingkirkan

    ReplyDelete
    Replies
    1. ciri-ciri orang baik hati
      bersifat sangat sopan
      jangan ulangi lagi
      jika salah termaafkan

      salam Ramadhan !

      Delete
  5. Mohon izin copas, ya Pak / Bu. Jazakallah khairan katsira

    ReplyDelete
  6. Oh bulan di atas engkau satu di almanat engkau 12 aku bingun sebenarnya kau ada berapa.? 1 atau 12...

    ReplyDelete

Thanks for your comments